***
Suka baca buku ? terutama buku terbitan Mizan dari Bandung ? Barangkali kalian salah satu dari peminat buku mizan. Memang tak dipungkiri penerbit buku yang kini sudah semakin berkembang sampai menjadi group corporate ini memang teruji keunggulannya. Dia sukses membuktikan diri sebagai salah satu penerbit bonafit di jagad literasi Indonesia selama beberapa dekade terakhir.
Mencari buku-buku terbitan Mizan memang tidak terlalu sulit karena biasanya tersebar selalu di semua toko buku terdekat di kota anda. Apalagi jika menyebut jejaring toko buku raksasa seperti Gramedia, Toga Mas, dst. Pun bisa mudah kita temui di banyak toko buku online di dunia maya yang terus menjamur.
Namun saya ada sedikit pengalaman yang mungkin saja menarik untuk kalian coba. Belanja langsung ke MIZAN STORE.. alamatnya di portal : http://www.mizanstore.com/
Kelebihan berbelanja langsung di layanan penjualan penerbit Mizan Group ini tentu lumayan banyak. Pertama: Kita bisa tahu buku apa yang masuk list terbaru terbitnya
Kedua: Boleh jadi dibuka layanan Pra Order (PO) yang bikin kita masuk ke dalam barisan manusia pertama yang punya itu buku.
Ketiga: Boleh jadi juga, si Mizan ngasih penawaran menarik berupa tanda tangan langsung bin aseli dari si penulis yang karyanya kita kagumi.
Keempat: Biasanya ada diskon khusus yang bikin hati makin tergoda. Selisihnya lumayan lho.
Kelima: Ini portal terpercaya, transaksinya mudah, biaya kirim murah, dan tak perlu repot keluar rumah !
Ini tampilan situsnya :
Langsung pilih-pilih aja. Ohya biasanya kita harus daftar login dulu dengan memasukkan username dan password berikut alamat email aktif yang kita punya biar tercatat sebagai pelanggan Mizan.
Terus silahkan isi troly belanja kalian dengan semua buku yang kepingin di beli.
Selanjutnya masuk ke layanan KONFIRMASI PENGIRIMAN, seperti biasanya, ada formulir identitas yang harus diisi. Alamat, nomor telepon, email, nama bank pengguna, dan dari situ anda baru akan menerima informasi berapa total biaya yang harus dibayar untuk harga buku dan ongkirnya.
Anda juga akan menerima NOMOR PEMESANAN. Catat dan simpan sampai nanti barang sudah di tangan ya. lakukan pembayaran via transfer bank, foto buktinya, lalu masuk ke tahap KONFIRMASI PEMBAYARAN. Prosesnya mudah, mungkin butuh beberapa lama sih bisa jadi dua hari untuk proses kepastian itu barang sudah dalam perjalanan jasa ekspedisi menuju rumah anda.
Selamat mencoba !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar